Banyak Hal Bisa Dilakukan Saat Mengunjungi Ekowisata Mangrove Wonorejo, Apa Saja?

Diposting oleh PROBLOGKATOR on Jumat, 13 Januari 2023

Source:https://kumparan.com/hafrul-ass/tempat-wisata-di-tengah-padatnya-kota-ekowisata-mangrove-surabaya-1zUWzBdvO2u/


Pergi liburan merupakan keinginan hampir semua orang karena dengan berlibur bisa menyegarkan pikiran dan juga mengurai penat. Bahkan tidak masalah jika pergi berlibur selama 1 hari yang terpenting adalah pikiran bisa menjadi lebih tenang. Untuk bisa membuat pikiran menjadi lebih tenang maka bisa memilih tempat wisata yang menawarkan ketenangan karena ada banyak pohon rindang dan juga pemandangan indah. Jika ingin mencari tempat wisata seperti itu maka bisa mengunjungi salah satu ekowisata terbaik di Surabaya yaitu Mangrove Wonorejo.


Mangrove Wonorejo ini terletak di bagian Timur Surabaya dan agak jauh dari perkotaan sehingga suasanaya juga akan sangat tenang. Hal ini sangat cocok bagi orang-orang yang butuh ketenangan karena kegiatan sehari-hari yang sangat padat. Untuk mengunjungi area mangrove ini juga bisa diakses dengan mudah dan tersedia fasilitas parkir sehingga pengunjung bisa membawa kendaraan roda dua maupun roda empat. Setelah berada di tempat ini, tentunya ada banyak sekali yang bisa dilakukan untuk membuat pikiran lebih jernih. Berikut ini ada beberapa hal yang bisa dilakukan sendiri atau bersama keluarga di Mangrove Wonorejo.


Berjalan-jalan


Area Mangrove Wonorejo ini memiliki luas berkisar 200 hektar sehingga akan sangat cocok untuk berjalan-jalan bersama teman atau keluarga. Selama berjalan di area yang yang disediakan tentunya bisa saling berbincang satu sama lain membicarakan banyak hal. Tentunya dengan suasana yang tenang maka akan membuat perbincangan menjadi lebih nyaman karena tidak ada suara berisik. Jika merasa lelah maka bisa duduk di beberapa area yang memang sudah disediakan untuk para pengunjung.


Berolahraga


Melakukan aktivitas olahraga di tempat asri dan suasana tenang tentu menjadi keinginan banyak orang. Makanya di Mangrove Wonorejo disediakan jogging track dengan panjang kurang lebih 2 kilometer. Adanya jogging track ini tentunya akan membuat lari jadi bersemangat apalagi disajikan dengan banyaknya tanaman mangrove di sebelah kanan dan kiri. Setelah selesai olahraga, maka bisa bersantai dan duduk di tempat yang sudah tersedia.


Naik perahu


Di ekowisata mangrove satu ini, para pengunjung bisa naik perahu dengan membayarkan sejumlah uang. Perahu ini akan berjalan menyusuri area-area rawa mangrove yang bisa menjadi pengalaman yang akan selalu diingat. Tentunya menyusuri area ini dengan naik perahu sangat berbeda dengan berjalan kaki, jadi jangan lewatkan kesempatan ini ketika datang ke tempat wisata ini.


Ketiga hal diatas bisa dilakukan siapa saja yang datang ke Mangrove Wonorejo baik di hari kerja maupun hari libur. Bagi yang sudah penasaran dengan tempat ini, sebaiknya langsung pesan tiket busnya sekarang lewat aplikasi Pegipegi. Aplikasi ini akan memudahkan banyak orang untuk menemukan travel bus Jogja Surabaya murah dan juga tersedia untuk rute lainnya dengan banyak jadwal keberangkatan.


{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar